Jumat, 04 November 2011

(Lagi-lagi) Aku Cemburuuuuuuu :(



Marah, ya?
—–
Ga, cuma kesal
—–
Ga usah bohong
Iya bilang iya, ga bilang ga

—–
Iya2. Marah dengan HP
—–
Ya sudah marah sana sama HPnya
—–
Hp kok ditaroh sembarangan, dibiarin dibuka2 lagi sama temannya
—–
Tadi itu ga sengaja, dia pinjem buat sms kknya
—–
Huh… :(
—–
Huh juga… :(
—–
Huh,, double huh… :(
—–
Huh,, triple huh… :(
—–
Huh,, double triple huh… :(
—–
Iya2, maaf… Tidur sana sudah

—–
Mana bisa tidur kalau masih kesal

—–
Ya sudah, sini jidatnya dielus2 dulu biar kesalnya hilang

—–
Arghhh… :(




Kalau saja aku laboran, sudah kuramu larutan kimia menjadi nuklir yang membumihanguskan.

Kalau saja aku dokter hewan, sudah kuinjeksikan berjuta bakteri ke raga binalmu.

Kalau saja aku pengacara, sudah kugiring engkau sebagai terdakwa pemakzulan cinta.

Kalau saja aku pejabat, sudah kudepak engkau dari singgasana istana.

Kalau saja aku petani, sudah kubakar engkau layaknya gulma pengganggu tanaman.

Kalau saja aku polisi lalu lintas, sudah kutilang engkau seperti pengendara mabuk tak tau jalan pulang.

Kalau saja aku politikus, sudah kutikam engkau dari belakang.

Kalau saja aku nelayan, sudah kupancing dirimu, kemudian ku iris dan ku bakar hingga layak santap malamku.

Kalau saja aku perampok, sudah kutodongkan sebilah pisau ke lehermu, dan kuteriakkan: pilih nyawa atau nyawa?!
Namun aku hanya si kekasih yang cemburu pada sang kekasih.
Si kekasih yang marah pada si penggoda sang kekasih.
Mana bisa aku berlaku seperti si ’kalau’?
Hey, penggoda!
Jangan coba-coba lagi menggoda
Karena lain waktu si aku (mungkin saja) bereinkarnasi jadi si ‘kalau’
Kau tak akan bisa mengecap lagi rasa nyaman dalam mimpi
Mengerti?

Celahati, 01032011

###
Puisi yang sama ada disini

Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

1 comments:

Anonim mengatakan...

Jealousy is always born with love, but does not always die with it. (François Duc de La Rochefoucauld, Maxims)


-A. Taruna